Visi, Misi, dan Tujuan Program Studi Ekonomi Pembangunan
Visi
Terwujudnya Program Studi Ekonomi yang bereputasi internasional, unggul, mandiri, dan berbudaya dalam mengembangkan dan mengimplementasikan ilmu ekonomi dalam pembangunan ekonomi berkelanjutan.
Misi
1) Menyelenggarakan pendidikan di bidang ekonomi yang profesional, serta berkualitas internasional.
2) Menghasilkan penelitian unggulan di bidang ekonomi yang inovatif, prospektif, serta bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah, dan dunia usaha.
3) Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat di bidang ekonomi berlandaskan IPTEKS dan kearifan lokal.
4) Mengembangkan kerjasama, menyebarluaskan, dan menerapkan ilmu pengetahuan di bidang ekonomi bagi kemajuan masyarakat, pemerintah dan dunia usaha.
5) Mengembangkan kompetensi SDM di bidang ekonomi yang visioner, berjiwa wirausaha, dan berintegritas.
Tujuan Pendidikan Program Studi Sarjana Ekonomi Pembangunan
1) Mewujudkan tata kelola kelembagaan yang profesional dan berkualitas internasional.
2) Mewujudkan sistem pembelajaran modern berbasis Education 4.0
3) Meningkatkan kapasitas Dosen.
4) Meningkatkan kualitas hasil penelitian.
5)
Meningkatkan kualitas program pengabdian kepada masyarakat yang berlandaskan Iptek dan kearifan lokal.
FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS