Rapat Penyusunan RPS di Prodi Sarjana Ekonomi Pembangunan

Prodi Sarjana Ekonomi Pembangunan melakukan rapat penyusunan RPS yang baru, setelah  selesai melakukan perubahan kurikulum. Perubahan kurikulum yang dilakukan sebelumnya menyangkut perubahan profil lulusan, Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) dan Struktur kurikulum per semester. Setelah melakukan perubahan tersebut dilanjutkan dengan perubahan Rencana Pembelajaran Semester (RPS) dengan bentuk 9 kolom sesuai dengan bentuk dari RPS Kurikulum Perguruang Tinggi (KPT). Untuk melakukan penyamaan persepsi tentang RPS yang baru tersebut maka Prodi Sarjana Ekonomi Pembangunan melakukan rapat pertama  secara online pada tanggal 29 Mei 2020, pukul 14.30 Wita,  dengan mengundang seluruh dosen Prodi EP untuk hadir dalam acara tersebut. Acara dibuka oleh Koprodi Ekonomi Pembangunan, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan dari Koprodi terkait dengan profil lulusan, CPL, dan struktur kurikulum per semester, dan terakhir terkait dengan penyusunan RPS Sembilan (9)  kolom. Dalam RPS tersebut juga disampaikan tentang dokumen ikutannya yaitu RTM (Rencana Tugas Mahasiswa) dan Silabus Singkat. Jadi dalam setiap mata kuliah akan ada 3 dokumen  yang baru yaitu RPS, RTM, dan Silabus Singkat.  Selain itu dalam rapat juga dibahas agar RPS yang  dibuat oleh dosen dengan kelompok mata kuliah seperti ekonomi makro, ekonomi mikro, ekonomi pembangunan, mata kuliah alat seperti statistik dan matematika, dan juga mata kuliah konsentrasi dilakukan koordinasi agar tidak terjadi tumpang tindih dalam pembahasan. Dalam rapat tersebut juga disampaikan nama-nama dosen yang memperoleh tugas untuk membuat RPS tertentu. Rapat berakhir sekitar pukul 17.00 wita yang langsung ditutup oleh Koprodi EP. Rapat akan dilanjutkan guna pembahasan draft RPS sesuai dengan kelompok mata kuliah pada tanggal 18 Juni 2020 secara offline.